Aksi Nyata ketua DPC GRANAT Tanggamus Berikan Bantuan Perbaikan Jalan Rusak

Tanggamus. Catatanpublik.Minggu 16 November 2026.Warga Pekon Sinar Jawa dan Pekon Datar Lebuay Kecamatan air naningan kini bisa bernapas lega. Harapan lama mereka akan akses jalan penghubung yang layak akhirnya terwujud berkat aksi nyata Agus Ciek, S.E. Ketua Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Anti Narkotika (DPC GRANAT) Kabupaten Tanggamus

 

Bantuan perbaikan tersebut menyasar kepada kerusakan jalan berlubang yang menghambat aktivitas masyarakat terutama di bidang pertanian.

 

“Perbaikan jalan ini bukan hanya memberikan kemudahan akses, tapi juga diharapkan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, mempercepat distribusi hasil pertanian dan usaha warga, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat pedesaan” Ujar Agus Ciek

 

“Kelancaran transportasi memperkuat konektivitas antarwilayah, dan menjadi fondasi pertumbuhan ekonomi daerah,” tambahnya

 

Aksi nyata Ketua (DPC GRANAT) Kabupaten Tanggamus menjadi bukti bahwa kepedulian dapat memberikan dampak positif yang konkret bagi kehidupan masyarakat.

 

Warga Pekon Datar Lebuay mengapresiasi positif atas kepedulian Ketua DPC GRANAT Tanggamus atas bantuan perbaikan jalan di wilayah mereka.

 

Bantuan perbaikan jalan tersebut tentu memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, mendukung kelancaran transportasi, dan menjadi nyawa untuk pertumbuhan ekonomi suatu daerah seperti pedesaan khususnya.

 

“Kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada ketua DPC GRANAT Tanggamus Agus ciek yang telah peduli terhadap jalan di desa kami. Semoga beliau selalu diberi kesehatan dan terus memperjuangkan aspirasi rakyat,” ucap warga.

 

 

PPRI

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed